Babinsa Koramil 0811/14 Kerek Tuban Manunggal Dengan Rakyat Membantu Pembangunan Musholla

    Babinsa Koramil 0811/14 Kerek Tuban Manunggal Dengan Rakyat Membantu Pembangunan Musholla

    TUBAN, – Salah satu tugas babinsa adalah melaksanakan pemberdayaan potensi wilayah masyarakat dilingkungan binaannya mulai dari aspek Geografi, Demografi dan Kondisi Sosial masyarakat di sekitarnya demi untuk kekuatan potensi pertahanan. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0811/14 Kerek Serda Munawan dan Serda Wito di Dusun Dukoh Desa Margorejo Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban, Rabu (25/01/2023).

    Kegiatan kerja bakti ini adalah wujud nyata kemanunggalan TNI dengan masyarakat sekitar, dalam pengejawantahan Sapta Marga dan 8 wajib TNI.

    “Personil akan kita gilir setiap harinya untuk membantu masyarakat yanh akan mendirikan mushola ini” tutur Komandan Koramil 14 Kapten Arh Sudiono ditempat terpisah.

    Sementara itu ketua RT: 2 RW: 3 Dsn. Dukoh Ds. Margorejo Kec. Kerek Bapak Dasmiran mengatakan sangat berterima kasih kepada Bapak TNI khususnya Babinsa Koramil 14 Kerek yang telah membantu, baik secara fisik maupun non fisik.

    “Mudah-mudahan masyarakat sekitar nantinya bisa menggunakan mushola ini dengan baik, sehingga bisa terjalin keakraban dan menjaga ukhuwah umat yang kuat”, pungkasnya.(Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Bati Komsos Koramil 0811/07 Soko Tuban Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Serma Junaedi Bati Wanwil Koramil 0811/07...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    DWP Bakamla RI Raih Juara 1 di Lomba Musik Kolintang Piala Presiden

    Ikuti Kami